Friday, March 9, 2018

Sensasi Menikmati Kopi di Puncak Suroloyo



Perpaduan antara sejuknya Puncak Suroloyo dan hangatnya kopi Suroloyo ini memberikan sensasi yang berbeda. Sensasi yang hanya dapat dirasakan ketika menikmati kopi di Kedai Kopi Suroloyo.


Berada di daerah perbatasan Yogyakarta dan Jawa Tengah, daerah Suroloyo merupakan puncak tertinggi di perbuktian Menoreh, Yogyakarta. Dengan ketinggian kurang dari 2000 mdpl, dimana membuat cita rasa khas kopi asli Jogja ini tiada duanya.

Meski Pegunungan Suroloyo sudah sangat terkenal dengan mitos-mitos paling lengkap, tetapi tetap saja misterius. Tak heran Suroloyo menjadi daya tarik tersendiri, selain pemandangannya yang indah disana dapat menikmati sensai berbeda minum kopi.

Seperti di Kedai Kopi Suroloyo yang berdiri sejak 2012. Kedai kopi ini mempunyai dua jenis kopi yaitu Arabika dan Robusta dengan menu specialnya Kopi Arabika. Selain berbeda dengan kopi lainnya, kopi Suroloyo memiliki rasa yang Spicy, Floral, Herbal, Complex Flavour, Good Body, dan Clean After Teaste nya.


Jika tiba musim panen, anda tak hanya dapat menikmati kopi Arabika atau Robusta. Tapi dapat juga melihat proses pengolahannya mulai dari memetik buah kopi, membersihkan biji kopi, mengolah biji kopi, sampai kopi siap untuk di seduh.


Mau mencicipi kopi khas Kulon Progo? Silakan dating ke Puncak Suroloyo, sebelum atau sesudah mendaki sekitar 290 anak tangga, kita bisa menum kopi di Kedai Kopi Suroloyo dengan barista yang cukup mumpuni. 

JOIN NOW!!!



(Sumber : Kompas edisi Desember 2012)

No comments:

Post a Comment