Wednesday, November 16, 2016

Fakta Unik Kafein

Kafein ternyata dikategorikan sebagai salah satu makanan yang baik untuk otak, lho. Hal ini dikarenakan kafein memiliki fungsi untuk memberikan energi, meningkatkan kewaspadaan, membantu lebih fokus dan meningkatkan konsentrasi, membantu tetap terjaga, walau bersifat sementara. Tapi jangan mengonsumsi berlebihan karena akan membuat gelisah.

Fakta unik yang kedua adalah ternyata jika Anda ingin gampang tidur siang, minumlah kopi. Sebuah studi yang dilakukan di Jepang menunjukkan, orang yang mengonsumsi sekitar 200 mg kafein (satu atau dua cangkir kopi) dan kemudian segera tidur siang selama 20 menit merasa lebih waspada dan menunjukkan hasil bagus dalam tes komputer. Hasil ini lebih baik dibandingkan mereka yang hanya tidur siang tanpa didahului minum kopi. 
Bagaimana mungkin? Tidur siang 20 menit yang dilakukan para responden berakhir begitu kafein bekerja dan memblokade molekul yang disebut adenosine hormon yang memicu tubuh untuk tidur. “Saat adenosine meningkat, kita akan merasa kelelahan. Tidur siang bakal meredam adenosin, sehingga jika dikombinasi dengan kafein maka akan mengurangi rasa lelah dan menambah efek manfaat dari tidur siang," jelas Allen Towfigh, MD, Direktur Medis New York Neurology and Sleep Medicine. 

JOIN NOW!!!

No comments:

Post a Comment